.

China Negara Maju atau Berkembang? Ini dia Penjelasannya!

Mungkin, sebagian orang sering bertanya tentang China negara maju atau berkembang? Pada dasarnya, negeri Tionghoa ini adalah negara yang berdiri sejak lama dan merupakan negara yang dahulunya berbentuk kekaisaran. Selain itu, China juga pernah menjadi negara jajahan Jepang pada zaman dahulu.

Namun, seiring berjalannya waktu, negara ini menjelma menjadi negara yang cukup memiliki power di dunia Internasional. Nah, penasaran tentang seperti apa negara China ini? Lalu, bagaimana pula cara negara ini menjadi negeri yang cukup ditakuti? Yuk simak selengkapnya!

KEY TAKEAWAYS
– Negara maju adalah negara yang standar kesejahteraan masyarakatnya tinggi serta memiliki infrastruktur, ekonomi, dan teknologi yang sangat maju.
– Negara berkembang adalah negara-negara yang masih berkembang dan akan terus mengalami pertumbuhan dari segi ekonomi, tingkat pendapatan, hingga kualitas kesejahteraan penduduknya.
– China adalah negara maju karena memiliki infrastruktur, industri, teknologi, dan perekonomian yang sangat baik.

Sejarah Perkembangan China

China merupakan negara yang tergolong sukses dalam segi perekonomian. Bahkan, Negeri Panda ini juga berhasil menjadi negara nomor 2 di dunia yang mampu menyaingi geliat perdagangan dan perekonomian Amerika Serikat. Hal ini tidak terlepas dari sejarah panjang perkembangan China dalam perdagangan dunia.

Sebagai negara berpenduduk terpadat nomor 2 di dunia, China menjelma menjadi negara yang mempunyai sistem perdagangan yang sangat efektif. Mereka memanfaatkan kecerdasan dan sumber daya manusia yang sangat mumpuni dari para warganya untuk melakukan inflasi perdagangan.

Sejarah panjang terkait budaya orang China yang suka berkelana, menjadikan China negara maju di Asia. Selain itu, negara ini juga mempunyai strategi perdagangan yang efektif. Mereka menjadikan produk asal negaranya memiliki harga yang murah, agar daya beli masyarakat menjadi meningkat

Dengan metode perkembangan ini, tak heran membuat China menjadi salah satu negara yang menguasai perdagangan dari berbagai industri di dunia. 

7 Faktor yang Membuat China Menjadi Negara Maju

Jika Anda bertanya apakah China negara maju atau berkembang? Jawabannya, China adalah negara maju dengan perekonomian yang sangat baik dan sejahtera. Adapun, faktor yang memengaruhi kejayaan China di pasar dagang dunia adalah sebagai berikut:

1. Sumber Daya Manusia yang Berkualitas

Ilustrasi Warga China di Monumen Nasional

Hal pertama yang menjadi faktor penyebab Negeri Panda ini menjadi negara adidaya pada saat ini adalah sumber daya manusia yang sangat berkualitas. Di China, banyak sekali orang-orang yang mempunyai pemahaman intelektual tinggi tentang bisnis, perdagangan, dan juga perekonomian. 

Bahkan, orang-orang China juga kerap kali membuat terobosan teknologi atau produk baru yang sangat menggemparkan dunia. Selain itu, faktor konsumsi makanan berprotein tinggi bagi anak-anak di China juga membuat negara ini menjadi negara yang mempunyai sumber daya manusia berkualitas tinggi.

2. Strategi Perdagangan yang Efektif

Faktor kedua yang menjadikan China negara maju adalah strategi perdagangan yang sangat efektif. Mereka menggunakan strategi dagang cheap but high quality. Jadi, negara ini seringkali menjual berbagai produk dengan harga yang sangat murah namun dengan kualitas yang sangat bagus.

Sebagai contoh, banyak sekali beredar ponsel dan laptop asal China yang mempunyai harga jual relatif murah. Namun, dibalik murahnya harga produk tersebut, China tidak lupa mengedepankan kualitas di setiap produk yang mereka jual.

Karena hal ini lah membuat China berhasil menguasai pasar dagang di dunia, khususnya untuk sektor industri teknologi, gadget, dan perlengkapan rumah tangga.

3. Sistem Pemerintahan yang Jujur

Di China, setiap pelaku kejahatan korupsi baik itu skala kecil dan skala besar, akan mendapat hukuman mati. Hal ini memang sangat bertentangan dengan hak asasi manusia. Namun, karena peraturan ini lah yang menjadikan China negara maju.

Hal ini sangat berbeda dengan sistem hukum di Indonesia khususnya yang terkait korupsi. Di Indonesia, pidana untuk pelaku koruptor hanya terkena hukuman sekitar 5 sampai 8 tahun penjara. Mungkin faktor ini menjadi salah satu sebab yang membuat negara Indonesia jadi sulit berkembang.

Selain itu, China juga mempunyai sistem pemerintahan yang kuat dan jujur. Meskipun memakai sistem komunis, namun China tetap berlaku adil terhadap warganya. Bahkan, setiap peraturan yang dibuat oleh pemerintah China selalu berpihak pada warganya.

4. Pasukan dan Alat Militer yang Kuat

Ilustrasi Militer China

Pasukan militer dan segala perlengkapan perang milik negara ini juga termasuk yang terbaik di dunia. Tak heran jika hal ini menjadikan China negara maju dan sangat ditakuti di dunia. Bahkan, nomor 2 terkuat setelah Amerika Serikat.

5. Berani Mengambil Langkah Terobosan

China adalah salah satu negara yang berani menentang Amerika Serikat dari segi peraturan internasional, dan juga persaingan dagang internasional. Dengan persiapan yang matang, China berhasil melakukan terobosan berbekal keberanian negara ini dalam menginvasi perdagangan Amerika Serikat secara keseluruhan.

Hasilnya, terbukti saat ini di berbagai belahan dunia terdapat banyak sekali pabrik dan perusahaan asal Negeri Panda yang berkembang pesat di negara lain. Faktor ini membuat orang sering bertanya apakah china negara maju atau berkembang sebab bisa mengalahkan Amerika Serikat.

Tentu saja hal tersebut membuat Negeri Tirai Bambu ini sangat berpeluang untuk jadi negara maju. Mengingat China adalah negara yang sangat berani melakukan inovasi bisnis dan terobosan terbaru dalam berbagai industri untuk perkembangan negaranya.

6. Warga China Memiliki Jiwa Pebisnis Hebat

Ilustrasi Warga China Sebagai Pebisnis Hebat

Saat ini, banyak sekali para pebisnis hebat seperti Jack Ma, Yan Jiehe, Zhang Zhidong, dan masih banyak lagi yang menjadi pebisnis sukses di dunia. Hal ini juga yang menjadikan China negara maju karena mayoritas penduduknya sangat memiliki jiwa pebisnis yang sangat kuat dan hebat. 

Bahkan, trend pebisnis China ini juga yang membuat banyak sekali produk-produk asal Negeri Tirai Bambu ini sangat populer di dunia. Selain itu, para pebisnis China rata-rata berani mengambil risiko terburuk untuk kemajuan bisnisnya. 

Namun, langkah berani para pebisnis China ini justru menjadi faktor yang membuat banyak sekali bisnis-bisnis asal China yang mempunyai nama di kancah Internasional. 

Baca Juga: Produk China vs Jepang, Pilih yang Mana?

7. Manajemen Waktu yang Sangat Baik

Faktor terakhir yang menjadikan China negara maju adalah sistem manajemen waktu dari setiap orang China yang sangat baik. Orang China memiliki prinsip bahwa waktu adalah uang. Hal inilah yang mereka manfaatkan agar bisa mengembangkan bisnis mereka menjadi bisnis yang sukses.

Selain itu, orang-orang China juga memiliki tekad yang sangat kuat dan ditambah dengan kemampuan negosiasi yang baik. Hasilnya, jadilah sebuah sistem bisnis yang sangat kuat dan efektif.

Impor Barang dari China

Sudah tahu, kan China negara maju atau berkembang? Ngomong-ngomong soal China, mungkin Anda tertarik untuk melakukan impor barang dari China guna perkembangan bisnis Anda. 

Tak perlu khawatir, Anda bisa memilih BlueRay Cargo sebagai jasa importir barang dari Negeri Tirai Bambu.  Blueray Cargo adalah layanan jasa importir terbaik Indonesia yang menawarkan jasa pengiriman barang berskala besar dengan keuntungan sebagai berikut:

  • Ongkos pengiriman murah.
  • Estimasi waktu sampai yang sangat cepat.
  • Proses mudah dan aman.
  • Telah terintegrasi dengan banyak bandara dan pelabuhan di China.

Jadi, untuk urusan jasa impor barang dari China negara maju, percayakan ke Blueray Cargo. Prosesnya mudah, barang terjamin aman, dan cepat sampai tujuan. Jika Anda tertarik, silakan kunjungi situs Blueraycargo.id, atau langsung hubungi kontak BlueRay Cargo.

Facebook
Twitter
LinkedIn